Selasa, 27 Maret 2007

Windows XP SP2 tidak bisa browsing

Pernahkah Windows XP SP2 anda tidak bisa browsing dan email internet meskipun setting DNS, Gateway dan IP address sudah benar dan pinging request baik-baik saja.

Bila “ya”, kemungkinan windows anda mengalami kerusakan stack TCP/IP akibat proses recovery antivirus atau spyware. Untuk me-restore stack tersebut ketikan pada Command Prompt perintah sbb:

netsh winsock reset catalog

kemudian tekan enter lalu restart-lah windows anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar