Selasa, 20 Maret 2007

Memperbaiki nok atap yang bocor

Nok atau wuwungan rumah bisa retak akibat berbagai sebab sehingga dikala hujan, air dapat menyilsip kedalam retakan dan menimbulkan kebocoran pada plafon atau dalam rumah, berikut cara mengatasinya:
  1. Peralatan yang diperlukan diantaranya tangga, kuas, dan pelapis anti bocor berinisial "A" yang banyak terdapat dipasaran.
  2. Saat hujan coba identifikasi kebocoran yang timbul, kemudian tandailah area yang menimbulkan kebocoran.
  3. Sebelum naik pastikan genting yang dinaiki kering dan bukan genting bakar tapi genting yang kalau kita injak (tapi tidak dihentak) tidak pecah dan peralatan diikatkan pada pinggang.
  4. Saat cuaca cerah naiklah ke atas atap dengan menginjak pinggiran (persambungan samping) genting dan usahakan beban tubuh tidak bertumpu pada satu kaki (merangkak dengan tangan ikut berperan).
  5. Duduk lah di nok kemudian siapkan pelapis anti bocor, lapisi kanan kiri semen nok secara horisontal seluruh area yang telah diidentifikasi, dan tunggu beberapa saat.
  6. Setelah agak mengering lapisi kembali area tadi secara vertikal, agar curahan air sejalan dengan ulasan pelapis anti bocor.
  7. Jangan lupa perhatikan juga retakan yang mungkin terjadi berdekatan dengan area tadi, karena mungkin berpotensi mengalirkan air ke bawah are pengulasan tadi.
  8. Berhati-hatilah ketika naik maupun turun, karena perlakuan ini sangat beresiko jatuh atau terpeleset.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar